
5 Tips Investasi Bitcoin Untuk Para Pemula – Investasi kini tidak hanya bisa dilakukan dengan menggunakan saham, reksadana, obligasi, deposito, forex, dan ataupun logam mulia. Seiring dengan berkembangnya kemajuan teknologi, sudah hadir investasi yang bisa dilakukan dengan menggunakan mata uang kripto berupa Bitcoin.
Baca juga artikel lain di : https://shorenza.com/
Mungkin sudah banyak diantara Anda yang kenal dengan salah satu mata uang kripto ini. Bitcoin merupakan sebuah mata uang digital yang bisa digunakan untuk sejumlah transaksi termasuk pembayaran untuk beberapa jenis merchant yang sudah menerima pembayaran Bitcoin. Nilainya yang fluktuatif menjadikan Bitcoin menjadi salah satu mata uang kripto yang banyak diminati oleh para investor dan trader untuk bisa mendapatkan sejumlah profit atau keuntungan.
Tips Memulai Investasi Untuk Investor Pemula
Meski menjadi salah satu komoditas investasi yang menarik, namun investasi di Bitcoin sebaiknya tetap dilakukan dengan cermat dan teliti. Hal ini untuk mengurangi risiko dan potensi kerugian yang akan terjadi di masa depan. Bagi Anda yang tertarik untuk melakukan investasi, berikut adalah beberapa tips yang patut untuk Anda pertimbangkan.
Mencari Informasi Secara Mumpuni Terkait Bitcoin
Disadari ataupun tidak, pada dasarnya Bitcoin merupakan sebuah komoditas yang relatif cukup baru di dunia trading dan investasi. Maka dari itu, sebelum memutuskan untuk terjun ke dalam dunia investasi mata uang Bitcoin ini ada baiknya kalau Anda berupaya mencari tahu terlebih dahulu informasi mengenai Bitcoin secara mumpuni.
Anda bisa saja mendapatkan informasi seputar Bitcoin dari berbagai media mulai dari saluran berita, website investasi, video di YouTube, dan berbagai platform lainnya. Mengetahui informasi yang mumpuni akan menjadi faktor menarik yang bisa digunakan untuk meminimalir potensi kerugian akibat hal-hal sepele yang bisa Anda alami ketika baru terjun dalam dunia investasi .
Belajar Mengenali Kondisi Dinamika Pasar Bitcoin
Tips melakukan investasi mata uang Bitcoin yang tidak kalah penting untuk diketahui selanjutnya adalah dengan belajar mengenali kondisi dan dinamika pasar Bitcoin. Seperti halnya dalam investasi saham, investasi mata uang Bitcoin ini pun dilakukan pada pasar khusus untuk mewadahi para trader Bitcoin.
Pada umumnya, terdapat tiga macam kondisi yang ada di pasar Bitcoin yakni kondisi Super Positif, kondisi Super Negatif, dan juga kondisi Stagnan. Kondisi Super Positif adalah kondisi harga Bitcoin di pasaran yang sedang mengalami kenaikan harga secara signifikan. Sedangkan kondisi Super Negatif adalah kebalikannya yang berarti harga Bitcoin sedang turun drastis, dan untuk kondisi Stagnan adalah kondisi harga Bitcoin yang relatif stabil.
Ketika melakukan investasi , sebisa mungkin Anda perlu memanfaatkan kondisi tersebut untuk bisa mendapatkan keuntngan. Sebagai contoh, ketika harga mengalami penurunan, Anda bisa mencoba membeli beberapa koin Bitcoin tambahan karena harganya yang relatif murah. Sedangkan ketika terjadi kondisi Super Postif, Anda bisa menjual Bitcoin tersebut untuk mendapatkan keuntungan yang optimal.
Memilih Media Exchange Bitcoin Dengan Tepat
Tips berikutnya yang tidak kalah penting untuk diperhatikan jika Anda ingin melakukan investasi mata uang Bitcoin adalah dengan memilih media exchange yang tepat. Pemilihan media ini berfungsi untuk menjamin tingkat keamanan transaki investasi yang akan Anda lakukan. Sebisa mungkin, Anda perlu memili platform exchange atau trader yang legal, resmi, dan sudah terdaftar di Bappebti.
Belajar Mengenai Analisis Fundamental Dari Mata Uang Bitcoin
Tips penting yang bisa dipertimbangkan selanjutnya jika ingin melakukan investasi dalam bidang mata uang Bitcoin adalah dengan belajar mengenai analisis fundamental sebelum melakukan investasi. Analisis ini berfungsi untuk memprediksi pergerakan harga Bitcoin yang dipengaruhi oleh berbagai macam faktor agar Anda bisa menentukan langkah strategis yang tepat saat melakukan investasi.
Pastikan Menyimpan Bitcoin Anda Secara Aman
Tips yang tidak kalah penting untuk diperhatikan oleh para investor Bitcoin pemula adalah dengan memastikan tingkat keamanan yang dimiliki oleh Bitcoin yang Anda miliki. Meski dikembangkan dengan menggunakan teknologi yang sudah relatif maju namun Bitcoin tetap saja memiliki tingkat kerawanan dalam hal pencurian sehingga Anda perlu memastikan keamanan dompet (wallet) Bitcoin Anda untuk melindungi investasinya.
Demikianlah beberapa tips penting yang perlu diperhatikan ketika Anda ingin memulai investasi Bitcoin untuk pemula. Kini dengan adanya beberapa ulasan di atas, Anda tidak perlu bingung lagi apabila hendak mencoba peruntungan dalam dunia investasi ataupun mata uang kripto lainnya.